Informasi Publik adalah informasi yang dihasilkan, disimpan, dikelola, dikirim, dan/atau diterima oleh suatu badan publik yang berkaitan dengan penyelenggara dan penyelenggaraan negara dan/atau penyelenggara dan penyelenggaraan badan publik lainnya yang sesuai dengan Undang-Undang ini serta informasi lain yang berkaitan dengan kepentingan publik.

blog-thumb
  • Administrator
  • 11-JUL-23

Pembukaan Praktik Memandu Kapal Siswa Pandu Tk. II Angkatan LII dan LIII

Pembukaan kegiatan praktik memandu kapal di Perairan Wajib Pandu Kelas I Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya dan Pelabuhan Gresik - Diklat Pandu Tingkat II Angkatan LII dan LIII BP2TL Jakarta

Sesuai dengan Peraturan Direktur Jenderal Perhubungan Laut Nomor HK.103/1/16/DJPL-17, para siswa pandu diwajibkan untuk melakukan praktik sebanyak 90 pergerakan yang akan ditempuh selama 51 hari ke depan sebagai salah satu syarat kelulusan. Pelaksanaan praktik ini sangatlah penting mengingat Indonesia adalah negara kepulauan yang wilayah lautannya mempunyai karakteristik perairan yang berbeda-beda, sehingga diperlukan adanya Sumber Daya Manusia yang kelak akan bertugas memberikan saran dan informasi yang tepat dan akurat kepada nahkoda tentang keadaan perairan setempat guna mewujudkan keselamatan dan keamanan berlayar.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Direktur Kepelabuhanan yang diwakili oleh Capt. Yoshua Anthoni selaku Kasubdit Pemanduan dan Penundaan Direktorat Kepelabuhanan, serta turut dihadiri oleh Capt. Heru Susanto, M.M selaku Kepala KSU Tg. Perak, Capt. Tri Priyono dari PT. Pelabuhan Indonesia III (Persero). Selain itu, Bapak Dr. Asmul Khairi, S.Pd, MM. selaku Kepala BP2TL Jakarta, Bapak Tri Mulyatno Budhi Hartanto, S.Si.T., M.Pd., M.Mar. selaku Kasie Gardik Fungsional, dan Bapak Sulaiman Fatwa, S.Sos., M.M.Tr selaku Kasie Sarpras serta tim teknis dari BP2TL turut hadir dalam acara tersebut.

Kami berharap para siswa benar-benar menggunakan kesempatan yang berharga ini untuk mengikuti praktik ini dan menyerap ilmu sebanyak-banyaknya yang bisa didapatkan dari pandu senior selama pelaksanaan praktik demi mewujudkan SDM Pandu yang berkompeten dan profesional.